YHWH-Mekodishkem (TUHAN yg menguduskan, Kel. 31:13)



Dlm PL, nama YHWH Mekodishkem muncul 2x, yakni di: Kel. 31:13 dan Imamat 20:8. Kata YHWH berasal dari kata HAVAH yg berarti:  “Yang ADA”. Kata HAVAH juga berarti: MENJADI  DIKENAL. Allah menyatakan DiriNya agar dikenal manusia. Nama YHWH diterjemahkan sbg TUHAN. Kata MEKODISHKEM  berasal dari kata qadash (menguduskan, mendedikasikan).
Pengudusan berarti: pemisahan dari sesuatu / seseorg utk pengabdian kpd Tuhan saja. YHWH Mekodishkem: TUHAN yg memisahkan umatNya untuk memuliakan Tuhan saja (bnd. 1 Pet. 2:9).
UmatNya dipisahkan Tuhan utk beribadah & melakukan etika hidup yg berbeda dg cara hidup duniawi. Kita beribadah hanya menyembah Allah di dlm Tuhan Yesus (bnd. Yoh. 17:3; Yoh. 14:1).
Etika hidup umat Tuhan juga hrs berbeda. “....Kuduslah kamu, sebab Aku kudus” (1 Pet. 1:15-16). Etika Kristen lebih tinggi daripada hukum yg tertulis.
Hidup yg kudus berkaitan dg hari Sabat (Kel. 31:12-13). Kata ‘Shabbath’ (Ibr. =istirahat). Kata Sabat pertama kali disebutkan dlm catatan penciptaan (Kej. 2:2-3).
Mengapa hidup yg dikuduskan berkaitan dg merayakan hari Sabat?
1.  Tuhan sendiri beristirahat pd hari itu (Kej. 2:3). Tuhan beristirahat bukan karena Ia rasa lelah, tetapi Ia mau bersekutu dg manusia. Istirahat bukanlah tdk ada kegiatan/pekerjaan. Istirahat: mengalihkan perhatian & melakukan tugas bukan pd hal-2 yg rutin sesehari. Kejenuhan & kebosanan terjadi pd hal-2 yg rutin.
2.  Hari pertama setelah manusia diciptakan adalah hari Sabat. Tugas pertama manusia setelah diciptakan bukanlah bekerja, tetapi bersekutu dg     Tuhan sang Pencipta & Penebus.
3.  Dg merayakan hari Sabat bersama Tuhan, umatNya mengakui: Tuhan adalah     Penguasa atas seluruh hidup mrk, karena Dia adalah Sang Pemiliknya (Mz 24:1). Kita hanyalah sang pengurus / steward atas harta benda & talenta yang dititipkan Tuhan di dalam kehidupan kita (bnd. Ayub 1:21).
4.  Dg merayakan Sabat, kita tidak ijinkan hal-hal lainnya (pekerjaan, uang, materi, org tertentu) menjadi penguasa hidup kita. Jangan jadi: workaholic (‘gila’ kerja) & santai-aholic (sukanya santai terus).
Bekerja: bagian dari sifat Ilahi. Yoh. 5:17, “Tetapi Ia berkata kepada mereka: ‘Bapa-Ku bekerja sampai sekarang, maka Aku pun bekerja juga.’“ Bekerja bukanlah akibat dosa. Bekerja itu baik. Namun, jangan menjadi budak dari pekerjaan.
Umat Kristen merayakan Sabat bukan pd hari Sabtu tetapi Minggu. 1 Kor. 16:2, “Pada hari pertama setiap minggu....” Mengapa? Untuk merayakan hari Kebangkitan Yesus (Mat. 28:1).
Org yg merayakan Sabat pd hari Sabtu: creation-oriented (orientasi pd penciptaan). Org yg merayakan Sabat pd hari Minggu: redemption-oriented (orientasi pd penebusan)
0 Komentar untuk "YHWH-Mekodishkem (TUHAN yg menguduskan, Kel. 31:13)"

Back To Top